Rayap merupakan salah satu serangga pemakan kayu yang suka bersarang di rumah. Hewan satu ini biasanya suka menggerogoti perabotan, jendela, pintu, maupun plafon yang terbuat dari kayu. Atas alasan inilah hadir jasa basmi rayap murah yang bisa Anda sewa untuk membersihkan rumah dari serangan rayap.
Nah, bicara soal rayap, apa sih sebenarnya yang membuat rayap suka bersarang di rumah? Yuk, cari tahu penyebabnya!
Tembok terbuat dari kayu berkualitas rendah
Apakah tembok rumah Anda terbuat dari kayu? Maka, jangan pernah menggunakan kayu berkualitas rendah, ya. Pasalnya, memakai kayu yang berkualitas rendah lebih rentan menjadi target serangan rayap. Lebih baik memakai kayu jenis meranti, jati, ataupun gaharu karena lebih kuat dan tidak akan dihinggapi rayap.
Cuaca dingin dan lembab
Di musim hujan, rayap pasti akan mencari tempat untuk berlindung. Tempat favoritnya adalah tembok, jendela, pintu, maupun perabotan yang terbuat dari kayu. Maka dari itu, tidak heran kalau mereka bersarang di tempat-tempat tersebut. Hal ini bisa diperparah kalau drainase air buruk, sehingga air meresap ke lapisan dinding rumah.
Adanya celah terbuka pada tembok
Sekalipun tembok rumah sudah kokoh dan diberi lapisan anti rayap, tapi tetap saja rayap bisa bersarang di rumah. Kok bisa? Ya, biasanya hewan kecil ini akan mencari tembok rumah yang memiliki celah-celah terbuka. Menurut sumber, koloni rayap mampu menembus beton yang tebalnya tidak lebih dari 1/32 inci. Selain itu, pipa ledeng dan cerobong asap juga bisa jadi pintu masuk rayap ke dalam rumah.
Rumah jarang dibersihkan
Seperti kebanyakan serangga lainnya, rayap suka membuat sarang di tempat-tempat yang kotor. Bagi Anda yang jarang membersihkan rumah, ada risiko besar rayap sedang bersembunyi di rumah Anda. Selain itu, buruknya sirkulasi udara di dalam rumah ditambah pencahayaan yang minim juga dapat mengundang rayap. Hal ini karena jamur sebagai makanan rayap biasa tumbuh di tempat yang gelap dan kotor.
Tanah gembur di sekeliling rumah
Penyebab lainnya karena adanya tanah gembur yang biasa digunakan rayap sebagai tempat bertelur. Ini karena tanah gembur, apalagi yang tak ditumbuhi tanaman, menyimpan banyak nutrisi yang dibutuhkan nimfa rayap untuk tumbuh. Jadi, pastikan tidak ada tanah gembur di sekeliling rumah, ya!
Itu dia beberapa penyebab kenapa rayap betah bersarang di rumah. Yuk, berikan perlindungan ekstra pada rumah untuk mencegah supaya rayap tidak masuk ke dalam rumah dan menggerogoti semua perabotan yang terbuat dari kayu.